GARUT _Sinarpriangan News
Relawan bantu bencana (REBBANA) turut serta dalam rangka peringatan bulan pengurangan resiko bencana tahun 2024 , yang telah di gelar di Lapangan sepak bola Kiarakohok Kecamatan cikelet. Kamis 31 Oktober 2024.
Acara yang menghadirkan intansi intansi terkait, yang langsung hadir dan mewakilkan dari Forkopimcam BNPB, BPD, Polairud, Damkar, TNI, Polri, Repalapa, Tagana , Balawisata, Puskesmas dan Para kepala desa, Desa Pamalayan, Mancagahar, Jatimulya, Paas dan Mandalakasih.
Dalam kegiatan yang di pelopori oleh BPBD , Relawan bantu bencana (REBBANA) Turut serta berpartisifaasi dan selalu inten mengikuti kegiatan kegiatan yang bersifat Sosial Khususnya.
Dalam kesempatan kami selaku awak media sempat mewawancarai salahsatu Kordinator REBBANA, Asep Yadi Mulyadi yang mana dirinya memaparkan terkait Tujuan daripada REBBANA hadirnya di kegiatan Gladi Kesiapsiagaan Menghadapi Bencana Gempa Bumi dan Tsunami, dalam rangka peringatan bulan pengurangan resiko bencana tahun 2024.
” Tujuan hadirnya REBBANA di tengah tengah masyarakat yang membutuhkan, ini adalah sebagian langkah yang juga dilakukan sebelum bencana terjadi. Contoh kegiatan daripada REBBANA, antara lain membuat peta wilayah rawan bencana, pembuatan bangunan tahan gempa, penanaman pohon bakau, penghijauan hutan, serta memberikan penyuluhan dan meningkatkan kesadaran masyarakat yang tinggal di wilayah rawan bencana.” Ujarnya.
Yadi juga menambahkan bahwa REBBANA bukan saja hadir ketika hanya ada bencana saja, namun di setiap kegiatan yang memungkinkan untuk membantu program program Pemerintahan dalam hal Sosial, juga membantu masyarakat yang memang membutuhkannya. “Tandasnya.
Pewarta:
Vey