Polsek Karang Pawitan Polres Garut beserta Koramil 1102/KRP Gelar Sidak di SMKN 4 Garut Laksanakan Razia Knalpot Bising

Pendidikan544 Dilihat
  • ­Garut Sinarpriangan.com

Jajaran kepolisian Sektor karangpawitan Polres garut beserta anggota koramil 1102/KRP telah melaksanakan Sidak, terkait masih maraknya kendaraan roda dua yang memakai knalpot ” BISING “.

Agenda Sidak kali ini senin 07/11/22, dengan Sasaran SMKN 4 garut, yang mana Siswa/ siswi yang memakai kendaraan Roda dua ke sekolah ini mencapai Ratusan motor.

Tercatat yang terjaring dalam sidak Razia Knalpot Bising ini, di temukan 26 kendaraan Roda dua berbagai merk yang masih mengunakan knalpot Bising, yang selanjutnya motor dimaksud di gelandang ke halaman depan SMKN 4 garut, untuk didata pemiliknya dan sekaligus diberitahukan dulu kepada para siswa ( pemilik kendaraan ) untuk menghubungi orang tuanya masing masing dengan tujuan agar membawa knalpot standar bawaan asalnya.

Terliput media dalam Rajia knalpot bising ini telah terjaring sebanyak 26 motor, selanjutnya knalpot bising tersebut dilakukan pemotongan/ penggergajian menggunakan ( mesin sleep ) oleh siswa itu sendiri ( pemilik motor ), sambil mengucapkan ikrar janji tidak akan menggulangi lagi memakai knalpot bising, sekaligus menanda tangani berita acara menyerahkan knalpot bising dimaksud, kepada aparatur polsek karangpawitan yang selanjutnya akan dimusnahkan.

Berikut cuplikan wawancara dengan Kepala Sekolah SNKN 4 garut, Drs. Pudji Santoso yang turut menyaksikan para stap guru, wakasek kesiswaan dan kasubag TU menerangkan kepada awak media, dalam hal Sidaknya Razia knalpot bising di Sekolahnya sangat berterimakasih kepada jajaran polsek karangpawitan beserta koramil 1102/KRP, tepatnya hari ini bisa membuat epek jera para anak didiknya yang masih menggunakan knalpot bising, sehingga hari ini juga knalpot bising tersebut dimusnahkan, dan perlu di ketahui juga upaya pihak sekolah sebenarnya sudah dari 3 bulan berturut turut mensosialisasikan baik berbentuk spanduk, baligo Surat Edaran bahkan setiap upacara yang dilaksanakan setiap hari senin pasti selalu disampaikan, dan semoga mulai hari ini tidak ada lagi yang membangkang, selanjutnya penjagaan ketatpun akan dilakukan di pintu gerbang masuk sekolah, dengan intruksi kepada petugas security seandainya masih ada yang membawa motor dengan memakai knalpot bising agar tidak diperkenankan masuk, ujar KS SMKN 4 garut.

Selanjutnya cuplikan Wawancara yang disampaikan Kapolsek karangpawitan, Kompol Saepudin Hamzah M.Pd, S.P.d, yang didampingi jajaranya beserta anggota dari koramil 1102/ KRP, bahwa agenda sidak Rajia knalpot bising ini dilaksanakan yang paling utama adalah, untuk menjawab keluhan masyarakat yang merasa tergangu dengan suara motor knalpot bising, yang kedua menindaklanjuti program ” Taros Kapolres Garut ” yang bermakna memberikan yang terbaik dalam perlindungan keamanan kenyamanan di masyarakat, dan ini juga merupakan kebijakan Kapolri ” Quick Kwint ” Presisi Polri dalam menanggapi knalpot bising yang tentunya telah terjadi keresahan di lingkungan masyarakat, pungkasnya.

Liputan : Endang.S