1
Garut,sinarpriangan.news
Tanggal 8 Januari 2025, bertempat di Kampung Andir, Desa Tambakbaya, Kecamatan Cisurupan, Kabupaten Garut,dilaksanakan Musyawarah Besar (MUBES) Himpunan Santri Garut (HISGAR) untuk memilih Ketua HISGAR yang baru untuk periode 2025-2027. Acara ini dipimpin oleh Ajengan Asep sebagai Ketua Panitia MUBES dan dihadiri oleh sejumlah perwakilan dari berbagai pesantren, serta komponen santri yang turut memberikan dukungan terhadap kelancaran acara tersebut. Tak ketinggalan, hadir pula Deklarator HISGAR, Ceng Wahid, dan Ketua HISGAR yang telah habis masa jabatannya, Ceng Wahab.
Proses pemilihan dalam MUBES ini berjalan dengan lancar dan tanpa halangan , sehingga menghasilkan keputusan penting, yaitu terpilihnya Ajengan Deden sebagai Ketua HISGAR yang baru. Pemilihan ini dilakukan secara aklamasi, yang menandakan adanya kesepakatan dan dukungan penuh dari seluruh peserta MUBES. Setelah pemilihan selesai, Ajengan Deden memberikan sambutan penuh rasa syukur, yang dilanjutkan dengan penjelasan mengenai program-program yang akan dijalankan dalam periode kepemimpinannya.
Saat di wawancaranyai usai pemilihan, Ajengan Deden mengungkapkan rasa terima kasihnya atas kepercayaan yang diberikan untuk memimpin HISGAR.,
“Alhamdulillah, setelah pemilihan ini, pelimpahan Ketua HISGAR kepada kami. InsyaAllah, kami akan menjalankan tugas ini sebaik-baiknya,”ujarnya dengan penuh keyakinan.
Ia menambahkan bahwa setelah pelantikan, langkah pertama yang akan diambil adalah pelaksanaan deklarasi HISGAR yang menjadi tonggak awal dari perjalanan organisasi tersebut. Selain itu, dalam jangka menengah, ia berencana untuk mengadakan silaturahmi rutin bulanan yang akan mempererat hubungan antara santri se-Garut.Ajengan Deden juga mengungkapkan visi jangka panjang untuk HISGAR, yang lebih berfokus pada kegiatan sosial
“Kami berharap HISGAR dapat memberikan kontribusi yang lebih besar bagi masyarakat, khususnya dalam aspek sosial, dengan melibatkan santri-santri dalam kegiatan yang bermanfaat,” tegasnya. Menanggapi kabar mengenai adanya agenda tandingan HISGAR pada tanggal 11 Januari 2025, Ajengan Deden menegaskan bahwa hal tersebut berada di luar tanggung jawab kepengurusan HISGAR yang baru. “Itu bukan agenda kami, dan kami tegaskan itu adalah HISGAR tandingan yang tidak sah,” tambahnya dengan tegas.
Pada kesempatan yang sama, Ketua HISGAR lama, Ceng Wahab, menyampaikan ucapan selamat kepada Ajengan Deden yang terpilih sebagai Ketua HISGAR yang baru. Dalam sambutannya, Ceng Wahab berharap agar HISGAR ke depan dapat lebih baik dan lebih maju, serta mampu menjaga silaturahmi antar santri.
“Mari kita bersama-sama menjalankan visi dan misi HISGAR, sesuai dengan Anggaran Dasar dan Anggaran Rumah Tangga (AD/ART) yang ada. Kita semua harus terus berjuang untuk menjaga ukhuwah Islamiah dan meningkatkan kegiatan belajar mengajar di pesantren-pesantren yang telah direncanakan,” ujarnya dengan penuh semangat.
Ceng Wahab juga menegaskan pentingnya menjalin persatuan antar santri untuk mencapai tujuan bersama. “Ini adalah organisasi santri Garut, mari kita bekerja bersama dan menjaga keharmonisan. Dengan kerja sama yang baik, HISGAR bisa menjadi lebih kuat dan bermanfaat bagi
Sebagai penutup, berikut adalah struktur kepengurusan HISGAR periode 2025-2027 yang telah dikukuhkan dalam acara tersebut:
Ketua: Ajengan Deden
Wakil Ketua: KH Evi (Pesantren Al Hikmah Cimencek Samarang)
Sekretaris: Ceng Hilman
Wakil Sekretaris : Ceng Baban
Bendahara: Ajengan Usep Mukhtar
Panglima Brigade: Aceng Davi
Kabid Dakwah: Ceng Wahab
Humas: Ajengan Abeng
Dengan terbentuknya struktur kepengurusan yang baru, diharapkan HISGAR dapat lebih solid dalam menjalankan berbagai program yang bermanfaat bagi para santri dan masyarakat Garut secara keseluruhan.
Pewarta:Asan