Forkopimcam Cibatu Amankan Malam Takbiran dengan Patroli

Hukum175 Dilihat

GARUT, Sinarpriangan.com – Forum Komunikasi Pimpinan Kecamatan (Forkompimcam) Cibatu, bersama pemerintah desa melakukan patroli dalam skala besar di malam takbiran.

Patroli ini untuk memastikan malam takbiran berjalan dengan baik dan tanpa gangguan keamanan.

Kapolsek Cibatu AKP Wisno Mengatakan, sebelum patroli pihaknya bersama Camat dan Danramil melaksanakan apel di halaman kantor kecamatan.

Setelah itu patroli pun dilaksanakan di seluruh wilayah Kecamatan Cibatu di seluruh desa.

“Ya Malam Ini kita akan melaksanakan patroli malam takbir dengan patroli sekala besar bersama Pak Camat Pak Danramil Dan anggota polsek maupun koramil dan satpol PP meliputi 11 desa yang ada di wilayah cibatu ,” Ujar Kapolsek Cibatu Akp Wisno.

Ada dua tim yang dibagi dalam patroli tersebut. Masing-masing memiliki peran dan tugas berbeda.

” Jadi ada 2 tim yang 1 tim penyisir untuk menindak hal hal yang tidak diinginkan dan saya bersama Pak Camat Pak Danramil patorli meliputi kampung kampung yang ada di desa desa ,” Katanya.

Wisno menegaskan bilamana ada gangguan keamanan seperti dari preman yang mabuk, pihaknya tidak segan melakukan tindakan tegas.

“Di tindak tegas dan disuruh pulang kalau tidak bisa tidak ditindak tegas kita amankan di Kantor Polsek itu juga kalau ada yang seperti itu ,” Ucapnya.

baca juga:

Sapni Lansia di Desa Bunisari Alami Kebakaran, Yudha Anggota DPRD Garut Tengok Kondisi Rumahnya

 

Lazis Muzaki Taawanul Ummah Distribusikan Zakat Fitrah di 4 Kecamatan Garut