REBBANA IKUTI PELATIHAN PENANGGULANGAN BENCANA YANG DI SELENGGARAKAN BPBD GARUT

Berita, Pendidikan, Sosial9476 Dilihat

Garut sinarperiangan.com
Dalam meningkatkan SDM relawan bantuan bencana REBBANA mengikuti pelatihan penanggulangan bencana yang di selenggarakan BPBD Garut yang di laksanakan di Resor Cicula Mekermuki pada tanggal 27 -28 juli 2023

Acara yang berlangsung dua hari tersebut   juga Dihadiri beberapa relawan hingga Intansi Pemerintah seperti REPALA, KOMPORER, GERHANA, KOMPOLA, PMI, Stap TANTIB Dan WABUP Garut. di sambut baik dan antusias oleh parara peserta yang hadir karena dengan mengikuti acara ini para peserta bisa menambah pengetahuannya menganai cara penanggulangan dengan baik, dari mulai mitigasi hingga penanggulangannya.

piagam pelatihan
piagam pelatihan

 

Seperti apa yang disampaikan para pemateri diantaranya :

1 Dr.Erna Yulianti S.si M. si ( Ketua Kelompok PRIMA BRIN ) “Tentang Memahami Potensi Bencana Di Garut Selatan”

2. Anang S. Kasat Polairud
” Penyelamatan Laka Laut”
3. Pa Daris : Kepala bidang Kedaruratan dan Logistik
“Penanganan Bencana pada Saat Kejadian Bencana”
4. Wawan Setiawan: DANPOSRAMIL
“Pengenalan Pos Komando”

Adapun maksud dan tujuan REBBANA mengikuti acara tersebut tiada lain untuk meningkatkan SDM relawan tentang pemahaman cara menanggulangi bencana sesuai apa yang menjadi tugas REBBANA.

Menurut Jamal peserta yang hadir mengikuti acara tersebut mengungkapkan sangat berantusias mengikuti acara tersebut, dan sangat bermanpaat karena dengan mengikuti acara tersebut REBBANA semakin siap ketika ada bencana yang terjadi, dari mulai mitigasi hingga penanggulangan. “ saya sangat berantusias mengikuti acara ini karena pelatihan ini sangat bermanpaat karena kita akan semakin siap ketika ada bencana yang terjadi, sudah mengetahui materi dari mulai cara mitigasi hingga penanggulangan itu adalah bekal utama” ungkap Jamal.