CIMAHI, Sinarpriangan.com – Muhammad Robi Alkalim (11) yang biasa akrab di panggil Robi, telah berhasil membuktikan kepada semua orang bahwa di LKS Al-Hikmah anak dididik dengan sangat luar biasa. Yang mana setiap anak diposisikan sesuai dengan bakat dan kemampuannya masing-masing.
Robi dalam pengasuhan dan dibina selama kurang lebih 1 tahun, kini sudah menunjukkan progres yang luar biasa.
Robi telah mendapatkan beasiswa generasi hebat hasil kolaborasi dengan Rumah Amal Salman.
Selama perjalanan 3 bulan menjadi penerima manfaat beasiswa Robi berhasil menunjukkan konsisten komitmen dan kedisiplinan dan telah berhasil mendapatkan penghargaan berturut-turut sebagai anak terdisiplin.
Ketika acara dimulai jam 7 pagi Robi pasti diajak dan dibangunkan subuh oleh pengasuh di LKS Al-Hikmah. Ia berangkat bada subuh.
“ketika kita belum mampu bersaing dalam prestasi, maka pertahankanlah disiplin tinggi. Karena disiplin menjadi modal untuk meraih kesuksesan sesungguhnya” Ujar Teh Ai Pengasuh Robi.
Dari progres tersebut Robi direkomendasikan untuk mengikuti event ‘Junior Film maker Camp”, Persembahan Akhir tahun dari Salman ITB selama 5 hari 26-30 Desember 2022.
Dalam event tersebut anak diajarkan untuk membuat menghasilkan suatu karya berbentuk film yang bisa bermanfaat bagi banyak orang.
Di saat anak-anak yang lain menghabiskan waktunya untuk liburan Robi dan kawan-kawan terpilih menggunakan waktunya untuk sesuatu yang berguna.
baca juga: Islamic Boarding School Dhinukum Zholtan Akan Dibangun di Barus, Siapa yang Mau Bantu?
Robi juga menjadi peserta termuda yaitu kelas 5 SD dari 18 anak yang lainnya SD, SMP dan SMA bahkan ada juga yang berasal dari Jakarta.
Tidak mudah memang, canggung, dan banyak hal yang dialami di hari pertama. Tetapi setelah berkenalan kami bisa bekerja sama menyatukan satu Frekuensi dari masing-masing kepala yang mempunyai ide dan pemikiran yang beragam.
Untuk diketahui, “Kopi Dua Production” adalah sebuah judul film ide dari seorang anak luar biasa binaan LKS Al-Hikmah Cimahi Muhammad Robi Al-Kalim.
Teh Aisyah, mentor Robi mengatakan, bahwa Robi merupakan anak yang sangat aktif selama 5 hari ini. Keberaniannya patut diacungi jempol dan ke depan bisa terus diarahkan agar menjadi anak yang lebih hebat lagi.
Teh Aisyah menjelaskan, ide Robi dalam menemukan judul film ini didapat ketika Robi melihat satu teman perempaunnya yang minum kopi dalam sehari dua kali.
baca juga: Cek KTP Online Garut Melalui Website Disdukcapil dan Dukcapil Pusat
Lalu ia tuangkan ide tersebut untuk jadi sebuah judul film yang akan dipersembahkan selama 5 hari pelatihan.
Dan pada akhirnya film tersebut bisa dipersembahkan kepada orang tua/wali, pembimbing mentor Rumah Amal Salman.
Ibu asuh anak binaan LKS Al-Hikmah Cimahi, Ai Susanti diberikan kesempatan untuk menyampaikan pesan kesan dan pertanyaan kepada adik hebat dan semua yang menjadi wasilah terbentuknya event event luar biasa Salman.
” Anak-Anak hebat luar biasa yang hari ini sudah berhasil membuat mata kita semua tertakjub bangga atas karya yang sudah dipersembahkan. Saya selaku pembimbing Robi mengucapkan terimakasih kepada Bapak, Ibu, Rumah Amal Salman dan semua rekan-rekan yang telah menjadi wasilah kebaikan yang tentunya bisa dirasakan oleh semua kalangan. Semoga ke depan anak-anak ini bisa meneruskan melanjutkan dan menjadi kaderisasi muda yang mampu menjadi teladan bagi generasinya,” ujarnya.
“ Hasil karya dan pengalaman yang selama 5 hari ini semoga menjadi bekal untuk masa depannya dan bisa diamalkan sesuai dengan kemampuannya. Aamiin. Jadilah pejuang kebaikan yang terus menebar kebermanfaatan. Kebaikan kecil akan berdampak besar jika dilakukan secara konsisten. Ujar Ai Susanti (*)
lihat juga: