Garut, Sinarpriangan News -(14-01-2024) Bersosialisasi dengan Masyarakat, DPD Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Kabupaten Garut menggelar flash mob dengan diberi tema Seger Bener.
Anggota DPRD PKS Kabupaten Garut, Yusuf Musyaffa LC menceritakan Kegiatan flash mob ini bertujuan untuk sosialisasi dengan masyarakat, terutama PKS ini ingin memperkuat branding logo.
“Ya makanya sekarang ada branding logo baru segar bener jadi yang ditampilkan untuk jeruk gitu ya sesuai dengan logo PKS warnanya orange begitu bulat ya, jadi karena tensinya kita dekatkan dengan jeruk,” ucapnya.
Yusuf berharap dengan kegiatan Flash mob tersebut dapat tersosialisasikan dengan baik ke masyarakat.
Kegiatan flash mob ini diadakan di 7 titik di setiap dapil serentak se-Kabupaten Garut dengan titik pusat di dapil 3 yang tepatnya di alun-alun Kabupaten Garut
Acara ini juga menampilkan banyak baliho-baliho dan simbol-simbol di tengah yang dilaksanakan dari pagi selesai senam dengan masyarakat.
“Setelah itu kita bagi bagi dan ngobrol direct selling lah gitu. Ini kan warga masyarakat di sini,” ucap Yusuf.
Saat di wawancara , ia mengatakan di dapil 3 ini PKS menargetkan 2 kursi seperti periode sebelumnya, pasalnya ada pengurangan kursi yang sebelumnya 11 kursi namun kini tinggal 9 kursi.
“Jadi memang kita harus meningkatkan kinerja kita untuk tetap bisa mempertahankan 2 kursi,” pungkasnya.
Pewarta Alfat
Baca Juga :
Sudah 20 Tahun Pahit Manisnya Merintis Yayasan Nadhifatul Azhar Cipari
Bank Mandiri Cabang Garut Jalani Sidang Mediasi di BPSK, Diadukan Debitur Soal Debit Uang Pelunasan Kredit