Ada 2 Balita Penderita Hidrosefalus di Desa Cintanagara

TP PKK dan Tim Medis Tinjau 2 Balita Penderita Hidrosefalus

Berita606 Dilihat

GARUT, Sinarpriangan. com – 2 Balita penderita hidrosefalus di Desa Cintanagara, Kecamatan Cigedug, Kabupaten Garut mendapat kunjungan dari Ketua Tim Penggerak PKK Kecamatan Cigedug, Hotimah, S.Pd.I. Sekretaris Kecamatan dan tim medis, dan kepala dusun Senin 10 Januari 2023.

Tim TP PKK bersama medis dan dari kecamatan ini untuk memastikan kondisi kesehatan 2 balita penderita hidrosefalus tersebut.

“Hari ini kami bersama Kepala Dusun dan Tim Medis dari Puskesmas Sukahurip, berkunjung ke rumah ananda Hanum, putri dari Ibu Cucun dan Pa Ato di Kp. Sukamulya Rt. 02/15 Desa Cintanagara. Kami langsung melanjutkan kunjungan ke rumaha ananda Ai Salsabilah, puteri Ibu Ade dan Pa Amar di Kp. Siderang Datar RT. 02/11 Desa Cintanagara”, Ujar Hotimah.

baca juga: Pindang Ikan Khas Garut, dengan Bumbu Jahe

Hotimah mengatakan, kunjungannya merupakan bentuk empati terhadap kondisi dua balita penderita hidrosefalus tersebut.

baca juga: Pemkab Garut Anggarkan 5 Miliar Rupiah Lebih untuk Pilkades

Hotiman berharap kunjungannya itu dapat menguatkan mental kedua orang tua dari anak-anak tersebut, agat tetap semangat untuk melakukan ikhtiar terbaik demi kesehatan anaknya.

baca juga: LKS Al-Hikmah Laksanakan Pengecoran Rumah Quran Al Hikmah Karangpawitan

“Terima Kasih kepada Puskesmas Sukahurip yang telah mendampingi kunjungan kami. Melakukan pemeriksaan kesehatan kepada anak dan orang tua yang kami kunjungi. Insha Allah Bu Bidan dan Bu Dokter serta kader setempat akan terus memantau perkembangan kedua anak Hidrosafalus tersebut,” ujarnya.(*)